logo tb
BantenBekasiDaerahNasionalNewsTerkiniTNI / POLRI

Komsos Babinsa Koramil 14/Panongan Membahas Bagaimana Menjaga Kerukunan Antar Umat Beragama

259
×

Komsos Babinsa Koramil 14/Panongan Membahas Bagaimana Menjaga Kerukunan Antar Umat Beragama

Sebarkan artikel ini

Targetberita.co.id Tangerang, Kodam Jaya – Tigaraksa – Banten, Babinsa Koramil 14/Panongan Kodim 0510/Tigaraksa Sertu Bambang Pamuji melaksanakan kegiatan komunikasi sosial bersama warga masyarakat membahas tentang pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama di Kelurahan Mekar Bakti Kecamatan Panongan Kabupaten Tangerang Banten, Senin (10/2/2025).

Danramil 14/Panongan Kapten Cke Jitu Arman Sinaga SH menyampaikan sebagaimana kita ketahui bersama, bangsa Indonesia adalah bangsa yang majemuk, terdiri dari berbagai suku, budaya, dan agama. Keberagaman ini adalah kekayaan sekaligus tantangan bagi kita semua dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

“Oleh karena itu, saya mengapresiasi kegiatan ini sebagai wadah untuk memperkuat silaturahmi, meningkatkan pemahaman, serta memperkokoh toleransi antar umat beragama”, ujarnya.

“Dalam kehidupan bermasyarakat, penting bagi kita untuk selalu mengedepankan sikap saling menghormati, saling memahami, dan bekerja sama dalam menciptakan suasana yang harmonis. Dengan adanya komunikasi yang baik, kita dapat menghindari kesalahpahaman yang berpotensi menimbulkan konflik”, jelasnya.

Sementara Babinsa Sertu Bambang Pamuji mengatakan sebagai aparat kewilayahan, Koramil 14/Panongan memiliki tugas untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di masyarakat, namun keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat semata, melainkan juga menjadi tanggung jawab kita bersama.

“Oleh karena itu, saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kerukunan dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan kita”, harapnya.

“Melalui kegiatan ini, mari kita perkuat komitmen bersama untuk terus menjaga nilai-nilai toleransi dan kebersamaan. Semoga dengan adanya komunikasi sosial yang baik, kita dapat menciptakan lingkungan yang damai, aman, dan sejahtera bagi seluruh masyarakat”, tambahnya.

(Daniel Turangan)