logo tb
BeritaHukumJakartaMetropolitanNasionalNewsTerkini

Temuan Mengejutkan BPK, Rp. 69 Triliun Uang Negara Berhasil Diselamatkan

41
×

Temuan Mengejutkan BPK, Rp. 69 Triliun Uang Negara Berhasil Diselamatkan

Sebarkan artikel ini

Targetberita.co.id Jakarta, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) merilis laporan terbaru yang menunjukkan besarnya penyelamatan keuangan negara pada semester I 2025.

Melalui pemaparan dalam Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) I 2025, BPK mengungkap telah berhasil menyelamatkan uang negara sebesar Rp. 69,21 triliun.

PEMIMPIN REDAKSI TARGET BERITA

Angka tersebut menjadi sorotan publik karena sebagian besar bersumber dari temuan di lingkungan badan usaha milik negara (BUMN)

Ketua BPK, Isma Yatun, menjelaskan bahwa nilai penyelamatan itu berasal dari dua kelompok besar.

Pertama, hasil pemeriksaan atas kerugian, potensi kerugian, dan kekurangan penerimaan negara yang mencapai Rp. 25,86 triliun.

Kedua, temuan terkait ketidakefisienan, ketidakhematan, dan penggunaan anggaran yang tidak tepat, terutama pada BUMN, dengan nilai mencapai Rp. 43,35 triliun.

Temuan inilah yang menjadikan sektor BUMN sebagai penyumbang terbesar penyelamatan uang negara tahun ini.

Laporan IHPS I 2025 sendiri disusun berdasarkan 741 Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang diterbitkan sepanjang semester pertama.

Terdiri dari 701 LHP Keuangan, empat LHP Kinerja, dan 36 LHP pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu (DTT).

Melalui ribuan rekomendasi yang diberikan, BPK berharap kementerian, lembaga, serta perusahaan negara mampu memperbaiki tata kelola anggaran secara menyeluruh.

Isma Yatun menegaskan bahwa BPK tidak hanya berfokus pada temuan kerugian negara, tetapi juga mendorong perbaikan sistem yang membuat pengelolaan keuangan lebih efisien dan efektif.

(Agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *