Targetberita.co.id Sulawesi Utara, Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Roycke Harry Langie memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama Polda Sulut, termasuk Direktur Polisi Perairan dan Udara (Dir Polairud).
Kegiatan berlangsung khidmat di Aula Tri Brata Polda Sulut dan dilanjutkan acara pisah sambut di Aula Catur Prasetya, Senin (29/12/2025).
Acara tersebut turut dihadiri Wakapolda Sulut Brigjen Pol Awi Setiyono, para Pejabat Utama (PJU), Bhayangkari, serta perwakilan personel Polri.
Dalam mutasi jabatan kali ini, Dir Polairud Polda Sulut yang sebelumnya dijabat Kombes Pol Eko Wimpiyanto Hardjito — dengan masa tugas 9 bulan 3 hari — resmi diserahterimakan kepada Kombes Pol Bayuaji Yudha Prajas. Selain itu, turut dilakukan Sertijab terhadap Irwasda, Karo Ops, Dir Binmas, Dir Pamobvit, Dansat Brimob, serta Dirres PPA dan PPO.
Kapolda Sulut dalam amanatnya menegaskan bahwa mutasi jabatan merupakan dinamika yang wajar dalam organisasi Polri.
Hal ini dilakukan sebagai bagian dari penyegaran organisasi untuk menjaga ritme kerja yang sehat dan responsif terhadap tuntutan masyarakat yang semakin tinggi.
“Serah terima jabatan yang kita laksanakan hari ini memiliki arti sebagai sebuah proses regenerasi kepemimpinan guna mengakselerasi pencapaian visi dan misi organisasi Polri ke depan,” ujar Kapolda.
(Red)












