Targetberita.co.id Amerika Serikat, (AS) telah memutuskan untuk membebaskan dua warga negara Rusia yang merupakan anggota kru kapal tanker minyak Marinera.
Kapal tersebut sebelumnya disita oleh pasukan AS saat beroperasi di Atlantik Utara.
Keputusan ini diumumkan menyusul protes keras dari Moskow, dan juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, secara khusus menyampaikan rasa terima kasih kepada Presiden AS Donald Trump atas langkah tersebut.
Rusia kini tengah mengupayakan kepulangan cepat para kru yang telah dibebaskan.
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, menyambut baik langkah yang diambil oleh Amerika Serikat.
Pihak Moskow sebelumnya telah melayangkan kecaman keras terhadap tindakan penyitaan kapal berbendera Rusia tersebut.
“Sebagai tanggapan atas permohonan kami, Presiden AS Donald Trump memutuskan untuk membebaskan dua warga negara Rusia dari antara kru kapal tanker Marinera, yang sebelumnya ditahan oleh pihak Amerika selama operasi di Atlantik Utara,” kata Zakharova, Jumat (9/1/2025).
Zakharova menambahkan bahwa Rusia telah memulai langkah-langkah mendesak untuk menyelesaikan semua masalah terkait demi memastikan kepulangan cepat warga negaranya yang dibebaskan.
(Red)












