logo tb
BeritaDaerahMalukuNasionalNewsTerkiniTNI / POLRI

Gubernur Maluku Resmikan Prasasti Candi Bentar di Ambon

12
×

Gubernur Maluku Resmikan Prasasti Candi Bentar di Ambon

Sebarkan artikel ini

Targetberita.co.id Maluku, Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa meresmikan Prasasti Candi Bentar di Pura Siwa Stana Giri Ambon, bertepatan dengan perayaan Hari Suci Galungan, Rabu (19/11/2025).

Acara peresmian ini dihadiri oleh Forkopimda Provinsi Maluku, Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Maluku, Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Provinsi Maluku beserta jajaran pengurus agama Hindu, para tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta seluruh umat Sedharma dan masyarakat Maluku.

PEMIMPIN REDAKSI TARGET BERITA

Gubernur Hendrik mengatakan peresmian Prasasti Candi Bentar dimaknai sebagai simbol spiritual dan kebudayaan.

“Candi Bentar adalah gerbang pintu yang spiritual dan kebudayaan umat Hindu di Maluku,” ujar Lewerissa.

Lewerissa juga menyampaikan apresiasi kepada Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Provinsi Maluku yang telah menjadi mitra strategis Pemerintah Maluku dalam membina umat dan menjaga harmoni antar umat beragama.

Diharapkan dengan keberagaman agama, suku, dan budaya, Maluku senantiasa menjadi contoh provinsi yang rukun dan semakin kuat dalam menjaga moralitas serta etika sosial.

(Red)