Targetberita.co.id Tangerang, Kodam Jaya – Tigaraksa, Kasdim 0510/Tigaraksa, Mayor Arh Didik Wahyudi didampingi Mayor Inf Suharto Danramil 06/Tigaraksa, menghadiri kegiatan acara Penanaman Pohon dalam Rangka Peringatan Ke 78 Hari Bhayangkara di Wilayah Tigaraksa Desa Tapos Kec. Tigaraksa, Kab Tangerang, Kamis (27/06/2024).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Stadion Mini Desa Tapos, Kec Tigaraksa, Kab. Tangerang dengan Penanggung Jawab Kombes Pol. Baktiar Joko Mujiono, S.IK, MM Kapolresta Tangerang ini, dihadiri juga oleh, Kompol Agus Ahmad Kurnia SH.MH Kapolsek Tigaraksa, M. Ilyas Kadis LHK, H. Cucu Abdul Rasyid Camat Tigaraksa, H. Topik KUA Tigaraksa, Khaerudin Kades Tapos, Bambang S. Doni Ketua Apdesi Tigaraksa, dan PJU Polresta Tangerang.
Dalam sambutannya, Kapolresta Tangerang, Kombes Pol. Baktiar Joko Mujiono, S.IK, MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Tangerang yang menghadiri kegiatan bhakti sosial penanaman pohon dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 tahun 2024 di taman Stadion Mini Desa Tapos, Kecamatan Tigaraksa.
Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk bakti sosial di wilayahnya yang mendukung promosi keberhasilan Transformasi Polri Presisi, dengan tujuan mempererat hubungan Polri dengan masyarakat serta berperan aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan alam Indonesia.
Baktiar menekankan bahwa penanaman pohon serentak di seluruh Indonesia adalah upaya untuk melestarikan negeri dan memulai penghijauan sejak dini.
Harapannya, penanaman ini akan memberikan dampak positif dalam penanggulangan masalah lingkungan yang sedang terjadi. Selain itu, ia juga mengatakan bahwa kegiatan serupa dilakukan di berbagai wilayah di Indonesia oleh 34 Polda, 510 Polres, dan 5.034 Polsek secara online.
Disela kegiatan, Kasdim 0510/Trs, Mayor Arh Didik Wahyudi menyatakan, mendukung dan mengapresiasi gerakan bhakti sosial penanaman pohon dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 78 tersebut.
“Pentingnya kerja sama antara Polri dan TNI dalam menjaga keamanan serta kelestarian lingkungan. Ini salah satu wujud sinergitas antar instansi untuk menciptakan dampak positif yang lebih besar dalam upaya pelestarian lingkungan nasional.” pungkasnya.
(Daniel Turangan)