Targetberita.co.id Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mempersilakan masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi influenza sebagai langkah pencegahan terhadap potensi penyebaran super flu.
“Lebih baik kita melakukan pencegahan, maka saya sudah sampaikan kepada Ibu Kepala Dinas Kesehatan, untuk masyarakat yang ingin vaksinasi, ya dipersilakan,” kata Pramono, Jumat (9/1/2026).
Adapun Super flu merupakan varian influenza A H3N2 subkelas K yang memiliki tingkat penularan tinggi dan dapat menimbulkan gejala lebih berat dibandingkan influenza biasa.
Kendati demikian, Pramono menyatakan hingga saat ini belum ditemukan kasus super flu di Jakarta.
“Menurut data Pemerintah Jakarta maupun Kementerian Kesehatan, sampai sekarang belum ada temuan kasus super flu di Jakarta,” tuturnya.
Pemprov DKI, kata Pramono, tetap melakukan langkah antisipasi untuk mencegah masuknya penyakit tersebut ke ibu kota.
Dia menyebut telah berkoordinasi langsung dengan Menteri Kesehatan untuk membahas kesiapan Jakarta menghadapi potensi penularan.
“Kemarin saya juga secara langsung berdiskusi dengan Bapak Menteri Kesehatan.
Sebenarnya, super flu ini tidak seperti COVID dan mudah-mudahan Jakarta mempersiapkan untuk itu,” ucap Pramono.
“Kalau memang ada pasien yang terkena di Jakarta. Mudah-mudahan saya berharap tidak ada di Jakarta,” sambungnya.
Pramono menegaskan, vaksinasi influenza menjadi salah satu upaya pencegahan yang dapat dilakukan masyarakat sembari pemerintah memperkuat sistem kewaspadaan dan layanan kesehatan.
(Agus)












