logo tb
BeritaJakartaMetropolitanNewsTerkiniTNI / POLRI

TNI AD Beri Dukungan untuk Dua Tunawicara yang Keliling Indonesia

73
×

TNI AD Beri Dukungan untuk Dua Tunawicara yang Keliling Indonesia

Sebarkan artikel ini

Targetberita.co.id Jakarta, TNI AD dari Kodim 1606/Mataram memberikan dukungan untuk dua perwakilan disabilitas tunawicara, Muhammad Rusli (30) dan Arief (32), yang telah menuntaskan perjalanan luar biasa berkeliling Indonesia dengan mengendarai sepeda motor.

Dilansir dari keterangan Penkodam IX/Udayana, Jumat (16/1/2026), dua tunawicara ini mengunjungi Kodim 1606/Mataram dan diterima langsung Dandim Kolonel Inf Nyarman.

Pada kesempatan tersebut, Nyarman menyampaikan apresiasi dan penghormatan mendalam atas keberanian serta keteguhan hati Rusli dan Arief.

Menurutnya, kisah ini bukan hanya tentang perjalanan fisik, tetapi tentang perjalanan jiwa, yang sarat nilai keteladanan, keberanian, dan inspirasi bagi masyarakat luas, khususnya generasi muda.

“Kisah mereka adalah pengingat bahwa keterbatasan fisik tidak pernah membatasi mimpi. Justru semangat dan keyakinanlah yang menentukan sejauh apa seseorang melangkah,” ujar Nyarman.

Dalam pertemuan tersebut juga terungkap kisah pilu yang sempat menimpa perjalanan mereka. “Salah satu sepeda motor yang digunakan Rusli dilaporkan hilang di Surabaya saat keduanya beristirahat,” ujar Arief.

Musibah tersebut sempat mengguncang perjalanan panjang yang telah ditempuh dengan penuh perjuangan. Namun, alih-alih menyerah, keduanya memilih untuk tetap melanjutkan misi hidup mereka.

Untuk diketahui kedua tunawicara ini memulai perjalanan dari Makassar dan menjelajah berbagai penjuru Nusantara selama dua tahun, membawa satu pesan kuat bahwa keterbatasan komunikasi bukanlah penghalang untuk bermimpi dan berkarya.

Dengan bahasa isyarat, tulisan, serta keteguhan hati, Rusli dan Arief membuktikan bahwa tekad dapat melampaui segala batas.

(Agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *