banner
BeritaDaerah

Terus Melaju Untuk INDONESIA MAJU, Rutan Depok Laksanakan Upacara Bendera Peringati HUT KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA Ke-78.

56
×

Terus Melaju Untuk INDONESIA MAJU, Rutan Depok Laksanakan Upacara Bendera Peringati HUT KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA Ke-78.

Sebarkan artikel ini

Depok, TargetBerita.co.id,- Rumah Tahanan Negara Kelas I Depok Pagi ini melaksanakan Upacara Bendera Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun 2023, kegiatan yang diikuti oleh Pejabat Struktural, Pegawai dan Perwakilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) ini berlangsung dengan penuh khidmat, (17/08/23).

Meski terpisah dengan Kepala Rutan yang melaksanakan Upacara di Kantor Walikota Depok, kegiatan Upacara Hari Kemerdekaan yang mengusung tema “TERUS MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU” ini dilaksanakan sebagai ungkapan rasa syukur atas Kemerdekaan yang telah diraih dan untuk mengenang jasa perjuangan para pahlawan, selalu mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila, cinta akan tanah air, semangat gotong royong, dan Komitmen Membangun Indonesia Raya, hal ini sesuai dengan amanat yang disampaikan oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly pada sambutan Upacara Bendera Peringatan HUT RI Ke-78.

Selain itu, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Nu’man Fauzi yang sekaligus menjadi Inspektur Upacara menyampaikan amanat Kepala Rutan Kelas I Depok, Andi Gunawan “Mari kita jadikan Peringatan HUT RI tahun ini untuk lebih memperkuat jiwa nasionalisme kita semua, tetap jaga kondisi keamanan dan ketertiban Rutan Depok, karena kondisi yang aman dan kondusif adalah harapan kita semua”, ucapnya. (Daniel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *